Cara Supaya Foto Profil Facebook Tidak Bisa di Klik

Ada kalanya kita tidak ingin foto kita tersebar di dunia maya dan di download seenaknya oleh orang dan takut di jadikan sebagai foto untuk tindakan ke jahatan, seperti penipuan dan sebagainya. Ataupun pada saat kita sedang jualan online via facebook dan takut ada akun facebook kloningan yang mengatas namakan kita dan menipu pelanggan kita karena dia menggunakan foto profil yang sama dengan akun facebook kita yang asli.

Apapun alasan anda, tentu keinginan anda bagai mana supaya foto profil kita yang cantik dan imut itu tidak di miliki oleh orang lain. Mungkin jika anda percaya dengan dunia supranatural, tentu akan takut jika foto kita di jadikan alat untuk menyantet dan sebagainya.

Cara Supaya Foto Profil Facebook Tidak Bisa di Klik


Namun, dampak negatif dari foto profil yang tidak bisa di klik ini adalah, saat saudara, keluarga anda yang jauh ingin melihat dan mendownload foto anda sebagai pelepas rindu, tentu akan sangat kesulitan dan mungkin akan sangat kesal dan sebagainya. Tapi itu bisa di atasi dengan meminta foto nya kepada anda langsung, dengan begitu, keluarga jauh anda akan tetap bisa memiliki foto anda dengan mudah. Dan untuk orang yang ingin berbuat jahat ke pada anda tentu akan sangat kesulitan untuk mendapatkan foto anda, dan tentunya akan menguntung kan anda sendiri.


Foto Profil Facebook Tidak Bisa di Klik

Nah, berikut cara-cara yang bisa anda lakukan, agar  Foto Profil Facebook Tidak Bisa di Klik oleh orang lain, namun anda tetap bisa mengkliknya. Silahkan simak penjelasannya di bawah ya!

1. Pastinya anda harus login pada akun facebook nya toh.

2. Pada halaman beranda facebook, silahkan sobat klik Foto profil nya. Lihat Gambar.

Cara Supaya Foto Profil Facebook Tidak Bisa di Klik


3. Ubah pemirsa dari "Publik" ke "Hanya Saya". Lihat Gambar.

Cara Supaya Foto Profil Facebook Tidak Bisa di Klik


4. Terakhir Klik simpan. Dan selesai.

Silahkan sobat cek, dengan membuka akun facebook yang lain dan coba klik foto profil yang tadi sobat ubah permirsanya. Apakah masih bisa di klik atau sudah tidak bisa. Jika tidak bisa di klik, berarti cara yang tadi telah berhasil. Oke selamat mencoba, semoga berhasil. Salam Rahasia!

4 comments:

  1. Boleh di coba nih tutorialnya. soalnya aku kan jualan online, dan banyak akun kloningan yang ngaku-ngaku. dengan begitukan aman facebook aku dari akun palsu. Thank mas udah posting artikel ini yang bagi saya sangat bermanfaat.

    ReplyDelete
  2. Iya gan. kalau kita membuat akun yang agar tidak ada yang sama foto profil nya mungkin bisa menggunakan cara ini.Mantap.

    ReplyDelete